Banner Nurah

Dark Avenger Dragon Nest Indonesia

Dark Avenger Dragon Nest Bukan merupakan class baru, akan tetapi dianggap sebagai Gaiden character atau class campuran, di luar sistem kelas utama. Dengan munculnya Dark Avenger, adalah angin segar bagi pecinta class warrior. Bisa dibilang class ini adalah Reinkarnasi dari semua job warrior, animasi skillnya pun sangat mirip. Mempunyai skill seperti Moonblade Dance dan Flash Stance yang dimiliki Lunar Knight / Moonlord, mempunyai skill mirip Finish Attack seperti Gladiator, mempunyai Roll Attack seperti Mercenary, Malestrom howl seperti Destroyer, dan masih banyak skill-skill yang dimilikinya.

Senjata utamanya adalah Sword, memiliki skill berelemen api spesialis dalam AOE dan serangan jarak dekat. Pada level 50, dia mendapatkan skill untuk menjadi "The Real" Dark Avenger. Dark Avenger harus dibuat dalam karakter baru, dan tidak dapat diupgrade (ganti job) pada kelas lain.


 
saat dalam mode Avenger, character akan berubah seperti diatas
Sekadar catatan, pada "Dark Avenger Mode" hanya bersifat sementara. Berikut adalah cara kerjanya: Dark Avenger memiliki skill yang memungkinkan dia untuk memiliki stats "Avenge" sebanyak 10. Pada level 50, ketika menggunakan mode "Dark Avenger", 1 stats "Avenge" akan dihabiskan setiap 2 detik. Skill dodge tidak memiliki cool-down, tetapi menghabiskan 2 status "Avenge". Serangan dasar Dark Avenger yang memberikan 1 Status pada setiap fatal kill.


Mungkin sebagian orang mengira, Dark Avenger adalah class dengan serangan berelemen dark, tetapi dark avenger sebenarnya class yang memiliki serangan berelemen api. Dalam "Dark Avenger" mode, damage yang dihasilkan jauh lebih tinggi dengan build skill tree yang benar dan mobilitas yang baik. Damage akan sangat maksimal jika didukung oleh party yang memiliki class berelemen api juga, contohnya Ripper dan Pyromancer (Salena)
Previous
Next Post »